Pengembangan E-Atlas Keanekaragaman Echinodermata Sebagai Media Pembelajaran Biologi Siswa Kelas X SMA/MA
Keywords:
E-Atlas, Keanekaragaman, Echinodermata, Media, Pembelajaran, Siswa.Abstract
Abstract
This study aims to develop an E-Atlas of Echinodermata Diversity at Watu Lawang Beach, Gunungkidul, Yogyakarta as a biology learning medium for grade X State Senior High School/ Islamic high school students. This study uses the R&D development method according to Borg and Gall. This E-Atlas was assessed by 1 Material Expert, 1 Media Expert, and 1 Biology Teacher. Limited trials were conducted by 35 grade X students of SMA N 1 Banguntapan Bantul. Data from the product quality assessment results were obtained from sheets in the form of assessment instrument questionnaires. The results of the Material Expert assessment were included in the very feasible category with an average value percentage of 90.4%, the Media Expert assessment was included in the very feasible category with an average value percentage of 92.8%, the Biology Teacher assessment was included in the feasible category with an average value percentage of 85%, and the Student assessment obtained an average value percentage of 93.8% which indicates a very feasible category. Based on the results of the assessment, it can be concluded that this E-Atlas of Echinodermata Diversity is very feasible to be used as a biology learning medium for grade X State Senior High School/ Islamic high school students.
Keyword: E-Atlas, Diversity, Echinodermata, Media, Learning, Students.
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan E-Atlas Keanekaragaman Echinodermata di Pantai Watu Lawang Gunungkidul Yogyakarta sebagai media pembelajaran biologi siswa kelas X SMA/MA. Penelitian ini menggunakan metode pengembangan R&D menurut Borg and Gall. E-Atlas ini dinilai oleh 1 Ahli Materi, 1 Ahli Media, dan 1 Guru Biologi. Uji coba terbatas dilakukan oleh 35 orang siswa kelas X SMA N 1 Banguntapan Bantul. Data hasil penilaian kualitas produk diperoleh dari lembar berupa angket instrument penilaian. Hasil penilaian Ahli Materi termasuk dalam kategori sangat layak dengan persentase nilai rata-rata 90,4%, penilaian Ahli Media termasuk dalam kategori sangat layak dengan persentase nilai rata-rata 92,8%, penilaian Guru Biologi termasuk dalam kategori layak dengan persentase nilai rata-rata 85%, dan penilaian dari Siswa memperoleh persentase nilai rata-rata 93,8% yang menunjukkan kategori sangat layak. Berdasarkan hasil penilaian tersebut maka dapat disimpulkan bahwa E-Atlas Keanekaragaman Echinodermata ini sangat layak untuk digunakan sebagai media pembelajaran biologi siswa kelas X SMA/MA.
Kata Kunci: E-Atlas, Keanekaragaman, Echinodermata, Media, Pembelajaran, Siswa.
Downloads
References
Aprianty, Vetty, dkk. 2016. Deskripsi Kesulitan Belajar Siswa Pada Sub Materi Invertebrata Kelas X MAN 2 Pontianak. Jurnal Pendidikan Biologi FKIP Untan. 5 (7). 9-13.
Kholina, N., T. A. Pribadi, & S. Ridlo. 2013. Penerapan Unvestigasi Kelompok Berbantuan Multimedia Materi Identifikasi Bakteri. Unnes Journal of Biology Education, 2(1).
Pratama, M. A., E. Purwantoyo, I. Mubarok. 2016. Pengaruh Index Card Match Bergambar terhadap Motivasi dan Hasil Belajar Kognitif pada Materi Struktur dan Fungsi Sel. Unnes Journal of Biology Education, 5(2): 116- 122.
Purnama, R. B., F. Sesunan, & C. Ertikanto. 2017. Pengembangan Media Pembelajaran Mobile Learning Berbasis Android Sebagai Suplemen Pembelajaran Fisika SMA pada Materi Usaha dan Energi. Skripsi. Lampung: FKIP Universitas Lampung.
Sadiman, A. S. 2009. Media Pendidikan: Pengertian, Pengembangan dan Pemanfaatannya. Jakarta: Raja Grafindo Persada.
Setiawati, A. D. 2018. Pengembangan Media Pembelajaran E-Atlas Berbasis Mobile Learning Pada Materi Struktur Sel di SMA N 1 Kandangserang. Skripsi. Semarang: FMIPA Universitas Negeri Semarang.
Soekamto, Hadi. 2022. Perencanaan Pembelajaran Kurikulum Merdeka. Jakarta: CV. Bayfa Cendikia.
Sugiyono. 2015. Metode Penelitian dan Pengembangan Research and Development. Bandung: Alfabeta.
Suswina, M. 2011. Hasil Validitas Pengembangan Bahan Ajar Bergambar Disertai Peta Konsep untuk Pembelajaran Biologi SMA Semester 1 Kelas XI. Ta’dib, 14(1): 44-51.
Widiastuti, Nia & Sukiya, Drs. (2018). Identifikasi Kesulitan Belajar Materi Echinodermata di SMAN 1 Tanjungsari Kabupaten Gunung Kidul Tahun Ajaran 2016/2017. Jurnal Prodi Pendidikan Biologi. 7 (5). 7-10